Jember (Antara Jatim) - Pemudik di Terminal Tawangalun Kabupaten Jember, Jawa Timur masih terlihat normal dan tidak ada kepadatan arus mudik baik untuk bus antar kota dalam provinsi (AKDP) maupun bus antar kota antar provinsi (AKAP) di terminal tipe A tersebut pada "H-4" Lebaran atau Rabu.

"Sejauh ini masih belum ada peningkatan jumlah penumpang dan kondisinya masih sama dengan hari biasa sejak 'H-7' hingga 'H-4' Lebaran," kata Kepala Terminal Tawangalun Jember Samson Wahyu Priyono di stasiun setempat.

Menurut dia, jumlah armada bus reguler di Terminal Tawangalun Jember sebanyak 200 unit, namun kalau seluruh armada yang beroperasi di terminal induk Kabupaten Jember itu mencapai 500 unit.

"Sepinya penumpang pada arus mudik Lebaran tahun ini karena sudah didahului liburan sekolah, sehingga sebagian warga sudah pulang ke kampung halamannya pada saat liburan sekolah," tuturnya.

Sementara Pelaksana harian Administrasi Terminal Tawangalun Jember Nasrudin mengatakan jumlah penumpang masih normal sejak "H-7" Lebaran dan belum menunjukkan peningkatan yang signifikan.

"Kemungkinan jumlah penumpang akan mengalami peningkatan pada 'H-3' dan 'H-2' Lebaran seiring dengan mulai cuti bersama para pegawai negeri sipil dan karyawan swasta di Jember," katanya.

Salah seorang sopir bus AKDP jurusan Surabaya Zaenal Arifin mengatakan biasanya penumpang yang dibawa dari Terminal Tawangalun Jember berkisar 3-5 orang saja dan mendapatkan penumpang di sepanjang perjalanan menuju ke Terminal Purabaya.

"Satu perjalanan dari Jember ke Surabaya biasanya mendapatkan 30 penumpang saja, sedangkan arah sebaliknya Surabaya menuju ke Jember lebih banyak penumpangnya," tuturnya.

Ia mengatakan arus mudik Lebaran tahun ini lebih sepi dibandingkan pada tahun sebelumnya karena jumlah kursi yang tersedia sebanyak 55 kursi tidak pernah penuh sejak "H-7" Lebaran.

Berdasarkan data Posko Mudik, untuk bus AKDP tercatat jumlah penumpang yang datang di Terminal Tawangalun Jember pada "H-7" Lebaran (18/6) sebanyak 1.929 penumpang dengan 157 bus, sedangkan penumpang yang keluar terminal tercatat 2.507 penumpang dengan 157 bus.

Pada "H-6" Lebaran (19/6) tercatat 2.070 penumpang dengan 157 bus yang masuk ke Terminal Tawangalun Jember dan 2.427 penumpang yang keluar terminal.

Pantauan di lapangan, ruang tunggu Terminal Tawangalun cukup sepi dan bus yang berangkat keluar terminal hanya membawa sekitar 5-10 penumpang saja, namun penumpang sebagian besar menunggu di depan pintu keluar terminal yang menjadi terminal "bayangan" pemudik.(*)

Pewarta: Zumrotun Solichah

Editor : Chandra Hamdani Noer


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2017