Surabaya (Antara Jatim) - Pelaksanaan orientasi prajurit "Rakca Bhuana Cakti" Batalyon Arhanud-1 Marinir yang berlangsung selama dua bulan resmi berakhir, sehingga peserta diharapkan mampu menjadi prajurit tangguh.

Komandan Batalyon Arhanud-1 Marinir Mayor Marinir Guntur Almasyih, SH. M.Tr.Hanla yang diwakili oleh Wakil Komandan Batalyon Arhanud-1 Marinir Mayor Marinir Oktoviansyah secara resmi menutup Orientasi Perwira, Bintara, dan Tamtama di Lapangan  Apel Batalyon Arhanud-1 Marinir Karangpilang, Surabaya, Selasa.

"Masa orientasi Perwira, Bintara dan Tamtama tersebut dilaksanakan dalam kurun waktu selama dua bulan dengan berbagai materi kegiatan, baik dilaksanakan di dalam maupun luar kesatrian yang diberikan oleh para pembina," katanya.

Dalam amanatnya yang dibacakan Wakil Komandan Batalyon Arhanud-1 Marinir, Komandan Batalyon Arhanud-1 Marinir mengatakan, dengan selesainya masa orientasi, maka peserta secara resmi pula diterima sebagai prajurit "Rakca Bhuana Cakti" Batalyon Arhanud-1 Marinir dan siap melaksanakan setiap kegiatan dalam rangka mengukur tugas pokok kesatuan.

"Dengan berakhirnya masa orientasi, bukan berarti tugas dan tanggung jawab berakhir, justru tugas yang lebih berat dan menantang telah menanti sebagai prajurit Artileri Pertahanan Udara Korps Marinir dalam mendukung tugas pokok sebagai prajurit pasukan pendarat," katanya.

Oleh karena itu, kata dia, asah dan tingkatkan semangat untuk belajar dan berlatih, manfaatkan waktu yang ada untuk memperdalam pengetahuan.

"Selain itu, prajurit harus meningkatkan wawasan dan keterampilan agar menjadi prajurit yang profesional, ulet dan tangguh," katanya  dalam keterangan pers.

Pada akhir amanatnya, Komandan Batalyon Arhanud-1 Marinir mengharapkan kepada seluruh prajurit agar selalu siap melaksanakan tugas apapun, kapanpun dan dimanapun diberikan satuan atas.

"Semoga Allah S.W.T senantiasa memberi petunjuk, bimbingan, kesuksesan dan keberhasilan, demi melanjutkan tugas dan pengabdian kepada Negara kesatuan Republik Indonesia (NKRI)," katanya.(*)

Pewarta: Indra Setiawan

Editor : Edy M Yakub


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2017