Surabaya (Antara Jatim) - Dinas Kesehatan (Diskes) Komando Armada RI Kawasan Timur (Koarmatim) menggelar bakti sosial pengobatan gratis di Tuban, Jawa Timur, Kamis, yang merupakan rangkaian kegiatan memperingati Hari Armada 2016.

Kadispenarmatim Letkol Laut (KH) Maman Sulaeman di Surabaya menginformasikan  pengobatan gratis itu berlangsung di SDN Suwalan, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban. Pengobatan gratis tersebut dibuka oleh Komandan Gugus Tempur Laut Koarmatim (Danguspurlatim) Laksma TNI Dadi Hartanto, mewakili Pangarmatim Laksda TNI Darwanto. 

Turut hadir Asisten Pemerintahan Kabupaten Tuban Amin Sutoyo, Kadispotmar Koarmatim Kolonel Laut (P) Imam Teguh Santoso, Kepala Sekolah SDN Suwalan Mashari, dan para pejabat TNI-Polri setempat. Dalam kesempatan itu,  Danguspurlatim membacakan amanat Pangarmatim, yang mengharapkan bakti sosial kesehatan ini dapat memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat, sebagai salah satu implementasi kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Pelayanan kesehatan yang diberikan di antaranya pemeriksaan umum, pemeriksaan gigi untuk anak-anak SD, konsultasi kesehatan bagi pemuda dan pemudi desa setempat yang berminat untuk menjadi prajurit TNI AL. 

Selain itu juga dilaksanakan khitan massal dan pemeriksaan mata, sekaligus pemberian kaca mata kepada masyarakat yang mengalami gangguan penglihatan. Kadiskes Koarmatim Kolonel Laut (K) dr Sapta Prihantono Rachman, Sp. BA, mengaku senang dengan antusiasme warga setempat dalam mengikuti baksos pengobatan. 

Terdata sebanyak 756 pasien ikut berpartisipasi dalam baksos pengobatan gratis ini. Di antaranya pelayanan poli imum diikuti 560 pasien, poli gigi  86 pasien, poli mata 65 pasien, dan khitan diikuti 5 pasien, serta urikkes diikuti sebanyak 40 pasien. "Kegiatan ini terselenggara berkat kerjasama Diskes Koarmatim dibantu oleh para dokter siswa Pusdikkes Kodiklatal, dan tim pendukung lainnya," katanya.(*)

Pewarta: Hanif N

Editor : Masuki M. Astro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2016