Lumajang (Antara Jatim) - Petugas Taman Nasional Bromo Tengger Semeru bersama tim SAR gabungan mengevakuasi pendaki yang ditemukan selamat di kawasan Sumbermani menuju ke Resort Ranupani Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Kamis sore.

"Alhamdulillah Daniel ditemukan selamat. Petugas menemukan pendaki yang hilang (survivor) di kawasan Sumbermani sekitar pukul 13.30 WIB dalam kondisi selamat dan sehat," kata Kepala Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) Ayu Dewi Utari saat dihubungi di Lumajang.

Seorang pendaki yang dilaporkan hilang di Gunung Semeru (3.676 mdpl) yakni Daniel Saroha (31) warga Kampung Bojong Jengkol RT 002 RW 010 Desa Cileubut Barat, Bogor, ditemukan selamat dan tidak mengalami luka-luka.

"Saat ini tim SAR gabungan mengevakuasi 'survivor' tersebut menuju ke Resort Ranupani di Kabupaten Lumajang dan rencananya dibawa ke pusat kesehatan masyarakat (puskesmas) terdekat untuk memeriksa kondisinya, meskipun yang bersangkutan dikabarkan tidak mengalami luka-luka," tuturnya.

Dengan ditemukan pendaki asal Bogor itu, Ayu mengatakan operasi SAR ditutup setelah pihak TNBTS menyerahkan korban kepada keluarganya di Ranupani Lumajang.

Sementara Koordinator Operasi SAR Semeru dari Basarnas Jember, Satrio, mengatakan cuaca penyisiran di jalur pendakian gunung tertinggi di Pulau Jawa tersebut cukup cerah.

"Saat dimulai "Open SAR' pagi tadi cuaca cukup mendukung untuk pencarian pendaki, namun siang tadi kabarnya ada kabut dan kami belum mengetahui saat ini posisi survivor sampai dimana," tuturnya.(*)
     

Pewarta: Zumrotun Solichah

Editor : Chandra Hamdani Noer


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2015