Berlin, (Antara/AFP) - Borussia Dortmund meninggalkan posisi juru kunci Liga Jerman pada Sabtu (Minggu WIB) melalui kemenangan pertama mereka dalam tujuh pertandingan, ketika Pierre-Emerick Aubemayang mencetak dua gol saat mereka menang 3-0 di markas Freiburg. Pemain bintang Jerman Marco Reus membawa Dortmund unggul terlebih dahulu, sebelum pemain sayap Gabon Aubemayang menambahi dua gol pada babak kedua, pada kemenangan perdana Borussia sejak awal Desember. Dortmund kini akan menghadapi tim papan tengah Mainz dan tim papan bawah Stuttgart di liga, sebelum berhadapan dengan juara bertahan Liga Italia Juventus pada putaran 16 besar Liga Champions pada 24 Februari. "Kami harus mempercayai bahwa beberapa hal akan bergerak maju setelah tiga atau empat bulan, yang tidak kami lakukan. Hari ini merupakan langkah ke arah yang tepat," kata pelatih Dortmund Jurgen Klopp. Hasil itu membawa Dortmund naik ke peringkat ke-16, sedangkan Freiburg turun ke posisi ke-17, namun kedua tim masih menghuni zona degradasi dengan Borussia berupaya menghindari terdegradasi untuk pertama kalinya sejak 1972. Freiburg mengalami start terburuknya ketika gelandang Mike Frantz mengirimkan operan ke belakang yang dapat direbut Aubemayang. Pemain sayap itu kemudian menarik kiper Roman Buerki keluar dari sarangnya dan mengoperkan bola kepada Reus untuk dimasukkan ke gawang yang kosong saat pertandingan baru berlangsung sembilan menit. Aubemayang kemudian mengejar umpan terobosan Ilkay Gundogan dan melepaskan tembakan yang tidak dapat diantisipasi Buerki pada menit ke-56. Gol keduanya tercipta pada menit ke-72 ketika ia melesakkan tembakan setelah trio gelandang Dortmund Reus, Shinji Kagawa, dan Jakub Blaczszykowski memainkan permainan operan menawan. Bayern tetap memimpin Pemuncak klasemen Bayern Munich meneruskan laju mereka ke gelar ketiganya secara beruntun dengan kemenangan 2-0 di markas VfB Stuttgart, yang membuat pasukan Huub Stevens turun ke dasar klasemen. "Sangat penting untuk mencetak gol sebelum turun minum. Saya gembira untuk diri sendiri dan tim - penting untuk mendapatkan kemenangan pada hari ini," ucap pencetak gol Bayern Arjen Robben. Ini merupakan kemenangan perdana Bayern pada tiga pertandingan setelah sempat ditaklukkan Wolfsburg dengan skor 1-4 sepekan silam. Robben mencetak gol keduanya dari jumlah pertandingan yang sama ketika ia melepaskan tembakan dari jarak 13 meter sebelum turun minum, untuk membawa pasukan Pep Guardiola memimpin. Bek kiri David Alaba kemudian melepaskan tendangan bebas dari jarak 30 meter untuk mengubah skor menjadi 2-0 saat pertandingan memasuki menit ke-50. Bayern tetap unggul delapan angka atas tim peringkat kedua Wolfsburg, yang memberi kesempatan debut kepada pemain sayap Jerman Andre Schuerrle setelah ia didatangkan dari Chelsea, melalui kemenangan 3-0 atas Hoffenheim. Gelandang asal Belgia Kevin de Bruyne membukukan dua gol melalui penampilan brilian. Schuerrle hanya memerlukan tiga menit untuk menorehkan namanya ketika umpan silang akuratnya disambar Bas Dost, ketika pemain Belanda itu membukukan gol keempatnya dalam empat pertandingan. Tembakan Schuerrle membentur mistar gawang pada menit ke-28, namun De Bruyne mampu menyambar bola pantul. Dost kemudian berganti peran menjadi pengumpan bagi De Bruyne untuk mencetak gol kedelapannya musim ini - gol kelimanya dalam tiga pertandingan terakhir - pada musim yang terbukti merupakan musim produktif bagi pemain 23 tahun ini. Hertha Berlin bangkit dari pemecatan pelatih Jos Lukuhay pada Kamis, dengan penampilan menawan yang mendongkrak mereka meninggalkan zona tiga terbawah setelah mereka menang 2-0 di markas Mainz 05. Dengan pelatih timnas Hungaria Pal Dardai yang sekarang mengasuh tim, tim tamu membuka keunggulan ketika Jens Hegler mencetak gol penalti pada menit ke-35 setelah mantan kiper Manchester City Lorius Karius diusir keluar lapangan. Hertha menggandakan keunggulan mereka pada menit ke-43 ketika Roy Beerens mencetak gol setelah upaya Valentin Stocker menghantam tiang gawang, untuk membuat Berlin menduduki peringkat ke-14. Hamburg meneruskan laju mereka untuk mendaki di klasemen dan naik ke peringkat ke-11, setelah mereka meraih kemenangan 2-1 untuk kedua kalinya secara beruntun saat menjamu Hanover 96. Bek Hanover asal Brazil Marcelo membawa Hamburg memimpin ketika ia memasukan bola ke gawangnya sendiri pada menit ke-26. Mantan gelandang Jerman Marcell Jansen menambahi gol kedua Hamburg pada menit ke-50, sebelum penyerang Polandia Artur Sobiech mencetak gol hiburan untuk Hanover saat pertandingan tinggal menyisakan waktu 20 menit. Hanover menduduki peringkat kedelapan meski gagal meraih kemenangan dalam empat pertandingan terakhirnya. Paderborn turun ke satu posisi di atas zona degradasi setelah mereka bermain imbang tanpa gol di Cologne, sedangkan Schalke naik ke peringkat ketiga pada Jumat berkat kemenangan 1-0 atas Borussia Moenchengladbach. (*)

Pewarta:

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2015