Jember (Antara Jatim) - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Jember, Jawa Timur, Rabu, menggelar pawai atau kirab keliling kota hingga enam daerah pemilihan di kabupaten setempat sebagai salah satu upaya untuk menekan angka golongan putih. "Kegiatan pawai tersebut untuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat tentang pelaksanaan Pemilu Presiden yang akan digelar pada 9 Juli 2014," kata Ketua KPU Jember, Ahmad Anis. Menurut dia, pihaknya gencar melakukan sosialisasi mulai kawasan kota hingga pelosok desa untuk meningkatkan partisipasi pemilih pada saat pemungutan suara Pilpres 2014, sehingga angka golput dapat ditekan atau lebih rendah dibandingkan Pemilu Legislatif 2014. "Kami targetkan partisipasi pemilih pada Pilpres mendatang mencapai 80 persen karena melihat antusias masyarakat cukup tinggi dalam mengikuti perkembangan isu calon presiden dan calon wakil presiden," tuturnya. KPU Jember, lanjut dia, telah melakukan kegiatan sosialisasi ke seluruh elemen masyarakat termasuk pemilih pemula dan kaum marginal untuk memberikan informasi yang utuh dan objektif terhadap masing-masing pasangan capres dan cawapres yang maju dalam Pilpres 2014. "Mudah-mudahan masyarakat bisa menyalurkan hak pilihnya sesuai dengan hati nurani untuk memilih pemimpin yang berkualitas dan tidak mudah terprovokasi dengan kampanye hitam yang marak beredar di Kabupaten Jember," paparnya. Acara pawai tersebut diawali dengan pelepasan enam mobil hias yang sudah diisi personel band untuk berkeliling kota dengan rute awal dan berakhir di Kantor KPU Jember, kemudian masing-masing mobil hias itu melanjutkan perjalanannya ke sejumlah daerah pemilihan. "Untuk Dapil 1 diarahkan ke Kecamatan Panti, Dapil 2 ke Kecamatan Kalisat, Dapil 3 menuju Kecamatan Tempurejo, Dapil 4 keliling di Kecamatan Ambulu, Dapil 5 di Kecamatan Kencong, dan Dapil 6 di Kecamatan Tanggul," katanya. Jumlah daftar pemilih tetap (DPT) Pemilu Presiden di Kabupaten Jember yang sudah ditetapkan KPU setempat sebanyak 1.761.890 pemilih dengan rincian pemilih laki-laki sebanyak 873.734 orang dan pemilih perempuan sebanyak 888.156 orang. (*)

Pewarta:

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2014