Yogyakarta (Antara Jatim) - Juara bertahan putri Jakarta Popsivo PGN mengatasi perlawanan Gresik Petrokimia untuk memperbesar peluang lolos ke babak grand final kompetisi bola voli BSI Proliga 2013. Pada pertandingan terakhir putaran pertama babak empat besar di GOR Amongrogo Yogyakarta, Minggu, dan disaksikan langsung Menpora Roy Suryo, Popsivo meraih kemenangan telak 3-1 (25-21, 25-20, 23-25, 25-21). Tambahan tiga angka mengantar Amalia Fajrina dan kawan-kawan menempati peringkat kedua klasemen dengan nilai 6 atau terpaut satu poin dari Jakarta Electric PLN di posisi puncak. Sementara Gresik Petrokimia tertahan di urutan ketiga dengan nilai 3 dan Manokwari Valeria Papua Barat di posisi juru kunci dengan nilai 2. "Hari ini kami mengombinasikan tiga pemain asing untuk turun secara bergantian meredam Popsivo, tetapi hasilnya tidak seperti yang kami perkirakan. Anak-anak belum siap dengan strategi itu," kata Asisten Pelatih Gresik Petrokimia Falitulloh Efendi usai pertandingan. Menurut ia, permainan timnya kali ini sebenarnya lebih baik dan solid dibanding saat kalah 1-3 dari Jakarta Electric di laga sebelumnya. "Tapi, anak-anak terlalu mudah kehilangan poin di awal-awal set atau mendekati poin kritis. Set keempat sebenarnya bisa diambil karena sempat unggul empat poin, tapi lengah dan terkejar," tambah Efendi. Popsivo tidak menunjukkan tanda-tanda kelelahan, kendati dua laga berturut-turut selalu main lima set. Amalia Fajrina, Jutarat Montripila, Aline Cristina, dan Ayu Cahyaning secara bergantian menggempur pertahanan lawan. Sebaliknya, Petrokimia bertumpu pada Mirjana Djuric dan Elizabeth Hintemann, serta dikombinasikan dengan Renata Colombo dan Novia Andriyanti untuk meredam tekanan Popsivo. "Set pertama dan kedua kami bisa unggul karena anak-anak bisa tampil lepas. Petro mengubah strategi di set ketiga, tapi anak-anak tidak cepat mengantisipasinya," kata Pelatih Jakarta Popsivo Mohammad Ansori. Menurut ia, timnya tetap harus fokus menghadapi putaran kedua di Bandung pekan depan, agar target lolos final bisa dicapai. "Kami akan kejar dua kemenangan lagi di Bandung," katanya. (*)

Pewarta:

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2013