Sidoarjo - Yayasan Yatim Mandiri menggelar lomba memasak dengan melibatkan peserta dari para bunda yatim yang berada di bawah naungannya sebagai bentuk kepedulian. Branch Manager Yatim Mandiri Sidoarjo, Rudi Mulyono, mengatakan, dalam perlombaan ini terdapat sepuluh peserta yang dilibatkan. "Para bunda yatim yang ikut berlomba membuat menu kreasi masakan dengan menggunakan bahan dasar nasi dan sosis yang sudah diberikan oleh panitia," katanya saat dihubungi di Sidoarjo, Sabtu. Ia mengatakan, dengan kreasi masakan nasi goreng ini diharapkan para bunda yatim bisa memberikan gizi tambahan kepada anak asuh yang selama ini menjadi binaan Yatim Mandiri. "Kami berharap dengan memberikan kegiatan ini bisa memberikan manfaat positif supaya kedepannya pemberian gizi kepada para anak yatim menjadi semakin meningkat," katanya. Ia mengatakan, selain menggelar lomba memasak bersama bunda yatim, pada kegiatan tersebut juga dilakukan pengobatan gratis kepada warga kurang mampu. "Pengobatan ini memang dilakukan sebagai wujud kepedulian kami terhadap warga kurang mampu yang ada di Kabupaten Sidoarjo," katanya. Yatim Mandiri, kata dia, juga memberikan bantuan berupa dua kardus sosis kepada puluhan panti asuhan yang ada di Kabupaten Sidoarjo. "Para panti asuhan tersebut juga merupakan salah satu basis untuk memberikan gizi tambahan kepada anak yatim yang sudah diasuhnya," katanya. Ia mengatakan, Yatim Mandiri merupakan lembaga nirlaba yang berkhidmat dalam memberdayakan segala potensi anak-anak yatim dan janda-janda dhuafa melalui pengelolaan dana zakat, infak, sedekah dan wakaf. "Untuk itulah Yatim Mandiri berkomitmen mengajak masyarakat, baik personal, komunitas maupun perusahaan-perusahaan untuk peduli dan memperhatikan kemandirian anak-anak yatim melalui program-program yang terarah, di antaranya yaitu program pendidikan, program kesehatan dan program pemberdayaan ekonomi," katanya.(*)

Pewarta:

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2013