Tinggal kesulitan makan dan kini sedang dalam perawatan dokter penyakit dalam dan dokter spesialis paru,
Batam (ANTARA) - Seorang haji asal Kabupaten Lingga Kepulauan Riau, bernama Isah Binti Marjak hingga kini masih dirawat di Rumah Sakit Batam, dan belum dapat dipulangkan ke daerahnya.

Tim Kesehatan Panitia Pelaksana Ibadah Haji (PPIH) Batam, Yenny di Batam, Selasa, mengatakan kondisi Isah kini sudah membaik dibandingkan saat tiba di Bandara Hang Nadim Batam, Minggu (18/8).

"Tinggal kesulitan makan dan kini sedang dalam perawatan dokter penyakit dalam dan dokter spesialis paru. Kami berharap kondisi ibu membaik dan bisa segera pulang dan berkumpul bersama kaluarga," jelas dia.

Baca juga: Hujan saat puncak haji dinilai membantu kurangi angka jamaah sakit

Ia mengemukakan Isah mengalami penurunan kesadaran saat masih dalam pesawat dari Tanah Suci ke Tanah Air.

Di dalam pesawat, Isah dipasangkan infus dan penanganan pertolongan pertama oleh tim medis kloter.

Saat pesawat mendarat, tim Kantor Kesehatan Pelabuhan langsung memberikan pertolongan medis, dan segera dievakuasi ke rumah sakit menggunakan ambulans.

Baca juga: Dilarikan ke RSBP Batam jamaah haji asal Lingga yang pingsan

Sekretaris PPIH Debarkasi Hang Nadim Batam, Afrizal mengatakan Isah yang merupakan jamaah tertua di kloter 1 kini sudah didampingi keluarga yang sengaja datang untuk menjemput.

Sementara seluruh jamaah asal Lingga lainnya sudah tiba di daerah, setelah menginap semalam di Asrama Haji Batam.

Baca juga: 187 anggota jamaah haji Indonesia dipulangkan lebih awal karena sakit

Pewarta: Yuniati Jannatun Naim
Editor: Hendra Agusta
Copyright © ANTARA 2019