Malang (Antaranews Jatim) - Pemerintah Kota Malang menyatakan telah menawarkan pembangunan Museum Al-Quran kepada salah satu investor dari dalam negeri, dimana museum tersebut nantinya akan terintegrasi dengan Islamic Center Kota Malang.
Wali Kota Malang Sutiaji menyatakan bahwa investor yang diberikan penawaran oleh Pemerintah Kota Malang itu menyatakan ketertarikannya. Namun, saat ini masih menunggu rampungnya pembahasan desain Museum Al-Quran itu sendiri oleh pelaku usaha ekonomi kreatif.
"Museum Al-Quran, investornya sudah saya tawari dan tertarik. Tapi desainnya bagaimana, nanti temen-temen ekonomi kreatif, akan memberikan sumbangsih pemikiran kepada Pemerintah Kota Malang," kata Sutiaji, di Kota Malang, Jumat.
Sutiaji menjelaskan, pihaknya akan menggandeng para pelaku usaha industri kreatif Kota Malang dalam pembangunan Museum Al-Quran tersebut. Gagasan-gagasan yang menarik diharapkan bisa menjadi masukan kepada Pemerintah Kota Malang, yang nantinya akan dituangkan dalam pembangunan museum.
Rencana untuk membangun Museum Al-Quran dengan konsep yang unik dan menarik bagi para pengunjung tersebut dalam upaya untuk menarik wisatawan baik dari dalam negeri maupun luar negeri ke Kota Malang. Sebagai catatan, pada 2019, Kota Malang ditargetkan Pemerintah Provinsi Jawa Timur untuk bisa mendatangkan 150.000 wisman.
"Museum Al-Quran, investornya dari Indonesia. Saya sudah bertemu, tapi belum bisa saya sebutkan," kata Sutiaji.
Pembangunan Museum Al-Quran yang akan terintegrasi dengan Islamic Center Kota Malang tersebut direncanakan akan menggunakan teknologi empat dimensi (4D), seperti yang ada di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA).
Inisiatif untuk menghadirkan konsep yang unik pada Islamic Center Kota Malang dengan menggabungkan Museum Al-Quran 4D tersebut, berdasarkan pengalaman bahwa banyak Islamic Center di daerah lain tidak terlalu diminati atau sepi pengunjung.
Pengembangan Museum Al-Quran tersebut, dicantumkan dalam rancangan awal Rencana Jangka Menengah Daerah Kota Malang 2019-2023, yang direncanakan akan dibangun di Kelurahan Arjowinangun, Kecamatan Kedungkandang, di Jalan Mayjend Sungkono Kota Malang, dengan luas lahan kurang lebih sebesar 5,65 hektare.(*)
Pembangunan Museum Al-Quran Kota Malang Bakal Gandeng Investor
Jumat, 30 November 2018 18:35 WIB
"Museum Al-Quran, investornya dari Indonesia. Saya sudah bertemu, tapi belum bisa saya sebutkan,"