TKI Asal Jember Meninggal di Malaysia
Kamis, 14 November 2013 19:08 WIB
Jember (Antara Jatim) - Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang bernama Miskiyah (35) warga Desa Klatakan, Kecamatan Tanggul, Kabupaten Jember, meninggal di Malaysia karena menderita penyakit TBC.
"Jenazah TKI Miskiyah diberangkatkan dari Kuala Lumpur menuju Bandara Soekarno-Hatta hari ini dan dilanjutkan ke Bandara Juanda untuk dibawa ke rumah duka di Klatakan-Tanggul," kata Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Jember Achmad Hariyadi, Kamis.
Menurut dia, pihaknya langsung memberitahu keluarga korban tentang meninggalnya Miskiyah, sehingga petugas bersama perwakilan keluarganya bisa menjemput TKI yang diduga ilegal itu ke Bandara Juanda.
"Jenazah Miskiya tiba di Indonesia melalui Bandara Soekarno Hatta pukul 15.00 WIB dan selanjutnya diterbangkan ke Bandara Juanda, sehingga kemungkinan tiba di rumah duka tengah malam atau Jumat (15/11) dini hari," tuturnya.
Ia menjelaskan TKI asal Kecamatan Tanggul tersebut diduga kuat berangkat secara ilegal karena Disnakertrans tidak memiliki dokumen tentang keberangkatan Miskiyah ke Malaysia.
"Berangkatnya melalui jalur tidak resmi, sehingga kami tidak tahu secara detail mulai kapan dia menjadi buruh migran di Malaysia. Namun, kami tetap bertanggung jawab untuk menjemput dan mengantar jenazah ke rumah duka," paparnya.
Selama dua bulan terakhir, tercatat tiga TKI ilegal asal Jember yang meninggal dunia di negara tempat mereka bekerja.(*)