Surabaya - Sebanyak 428 orang prajurit bintara TNI Angkatan Laut mengikuti seleksi untuk memperebutkan sekitar 200 kursi pada program Pendidikan Pembentukan Perwira tahun 2012. Seleksi masuk pendidikan perwira jalur reguler yang digelar di Kobangdikal Surabaya, Rabu, rata-rata diikuti prajurit bintara berpangkat Sersan Mayor (Serma) hingga Pembantu Letnan Satu (Peltu) dengan usia 36-44 tahun. Terdapat juga 25 orang dari Korps Wanita Angkatan Laut (Kowal). Dari total peserta, sebanyak 354 orang berasal dari berbagai korps seperti pelaut, teknik, elektronika, dan suplai, sedangkan 84 orang lainnya dari Korps Marinir. Ketua Panitia Seleksi sekaligus Direktur Personalia Kobangdikal Kolonel Laut (P) Samsul Rizal mengatakan, seleksi calon siswa dijadwalkan hingga 5 Oktober mendatang, dengan beberapa materi tes, antara lain kesehatan, kesegaran jasmani, psikologi, dan mental ideologi. "Seleksi akan berjalan ketat, karena kuota calon siswa yang diterima hanya sekitar 200 orang. Artinya lebih dari separuh peserta tes akan tersingkir," katanya. Ia menambahkan, tahap akhir dari rangkaian tes, para peserta akan menghadapi sidang Panitia Penentuan Akhir di Gedung Moeljadi dan Martadinata Kobangdikal pada 11 Oktober. (*)

Pewarta:

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2012