Para petani bawang merah di Desa Balesari Kecamatan Bansari Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah meraup keuntungan karena harga komoditas tersebut saat ini cukup tinggi.
Ketua Kelompok Tani Arga Pranjaya, Desa Balesari Kecamatan Bansari Siswanto di Temanggung, Rabu, mengatakan harga bawang merah untuk kualitas basah potong dari petani dibeli dengan harga Rp25.000 per kilogram.
Menurut dia, harga tersebut naik dari harga yang semula Rp15.000-Rp18.000 per kilogram.
"Harga jual kami di kisaran harga Rp32.000 dan Rp33.000 per kilogram untuk yang kering," katanya.
Ia mengatakan, dengan harga tersebut para petani ini sudah mendapatkan keuntungan dari panen musim ini.
Baca juga: DPRD Surabaya sarankan pemkot tingkatkan kerja sama tekan harga bawang merah
"Hasil panen saat ini bagus karena memang cuaca hujan tidak terlalu banyak, kadar air tidak terlalu banyak, panas bagus untuk pengeringan," katanya.
Ia menyebutkan panen bawang merah tahun ini per hektare menghasilkan 13 ton.
"Untuk luasan panen pada bulan Maret - Juli 2024 ada di 230 hektare lahan, juga ditambah yang diperoleh dari champion kurang lebih 150 hektare, dan dari mitra petani mandiri 500 hektare," katanya.
Menurut dia, penanaman bawang merah berikutnya akan dilakukan pada bulan Oktober 2024.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2024
Ketua Kelompok Tani Arga Pranjaya, Desa Balesari Kecamatan Bansari Siswanto di Temanggung, Rabu, mengatakan harga bawang merah untuk kualitas basah potong dari petani dibeli dengan harga Rp25.000 per kilogram.
Menurut dia, harga tersebut naik dari harga yang semula Rp15.000-Rp18.000 per kilogram.
"Harga jual kami di kisaran harga Rp32.000 dan Rp33.000 per kilogram untuk yang kering," katanya.
Ia mengatakan, dengan harga tersebut para petani ini sudah mendapatkan keuntungan dari panen musim ini.
Baca juga: DPRD Surabaya sarankan pemkot tingkatkan kerja sama tekan harga bawang merah
"Hasil panen saat ini bagus karena memang cuaca hujan tidak terlalu banyak, kadar air tidak terlalu banyak, panas bagus untuk pengeringan," katanya.
Ia menyebutkan panen bawang merah tahun ini per hektare menghasilkan 13 ton.
"Untuk luasan panen pada bulan Maret - Juli 2024 ada di 230 hektare lahan, juga ditambah yang diperoleh dari champion kurang lebih 150 hektare, dan dari mitra petani mandiri 500 hektare," katanya.
Menurut dia, penanaman bawang merah berikutnya akan dilakukan pada bulan Oktober 2024.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2024