PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daop) 9 Jember menyediakan sebanyak 37.060 tempat duduk selama liburan panjang yang bertepatan dengan libur Isa Al Masih bersamaan dengan cuti bersama dan libur akhir pekan.
"Jumlah tersebut merupakan total tempat duduk untuk kereta api keberangkatan dari Daop 9 Jember selama lima hari mulai 8-12 Mei 2024 dengan kapasitas yang tersedia setiap harinya sebanyak 7.412 tempat duduk," kata Manajer Hukum dan Humas KAI Daop 9 Jember Cahyo Widiantoro di Kantor Humas KAI setempat, Senin.
Menurut dia, KAI Daop 9 Jember mengoperasikan 20 perjalanan kereta api selama libur panjang akhir pekan pada perayaan Kenaikan Isa Al Masih 2024.
"Kereta yang beroperasi meliputi KA Ranggajati, KA Wijayakusuma, KA Blambangan Ekspres, KA Logawa, KA Pandalungan, KA Sritanjung, KA Tawangalun, KA Probowangi dan KA Pandanwangi," katanya.
Ia mengimbau para penumpang untuk memesan tiket kereta api jauh-jauh hari, sehingga dapat memilih kereta api dan tanggal keberangkatan yang diinginkan, serta tidak kehabisan tiket.
"Bagi masyarakat yang akan bepergian pada libur panjang kali ini, apabila tiket pada tanggal keberangkatan maupun KA yang diinginkan telah habis, dapat menggunakan KA yang lain atau memanfaatkan fitur connecting train yang tersedia pada aplikasi Access by KAI," tuturnya.
Cahyo menjelaskan fitur tersebut yang akan mengkombinasikan jadwal kereta api yang bersifat persambungan, sehingga pelanggan tetap bisa menggunakan KA pada tanggal yang diinginkan dengan keberangkatan dari Daop 9 Jember sepanjang Pasuruan hingga Banyuwangi.
Salah seorang warga Jember, Latifah mengaku sudah memesan tiket kereta pulang pergi (PP) api jauh-jauh hari saat libur panjang akhir pekan untuk pergi ke Jakarta karena berkunjung ke saudaranya.
"Saya dan keluarga sudah pesan tiket KA Pandalungan PP jauh-jauh hari karena memang sudah merencanakan libur panjang Isa Al Masih di Jakarta," ucapnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2024
"Jumlah tersebut merupakan total tempat duduk untuk kereta api keberangkatan dari Daop 9 Jember selama lima hari mulai 8-12 Mei 2024 dengan kapasitas yang tersedia setiap harinya sebanyak 7.412 tempat duduk," kata Manajer Hukum dan Humas KAI Daop 9 Jember Cahyo Widiantoro di Kantor Humas KAI setempat, Senin.
Menurut dia, KAI Daop 9 Jember mengoperasikan 20 perjalanan kereta api selama libur panjang akhir pekan pada perayaan Kenaikan Isa Al Masih 2024.
"Kereta yang beroperasi meliputi KA Ranggajati, KA Wijayakusuma, KA Blambangan Ekspres, KA Logawa, KA Pandalungan, KA Sritanjung, KA Tawangalun, KA Probowangi dan KA Pandanwangi," katanya.
Ia mengimbau para penumpang untuk memesan tiket kereta api jauh-jauh hari, sehingga dapat memilih kereta api dan tanggal keberangkatan yang diinginkan, serta tidak kehabisan tiket.
"Bagi masyarakat yang akan bepergian pada libur panjang kali ini, apabila tiket pada tanggal keberangkatan maupun KA yang diinginkan telah habis, dapat menggunakan KA yang lain atau memanfaatkan fitur connecting train yang tersedia pada aplikasi Access by KAI," tuturnya.
Cahyo menjelaskan fitur tersebut yang akan mengkombinasikan jadwal kereta api yang bersifat persambungan, sehingga pelanggan tetap bisa menggunakan KA pada tanggal yang diinginkan dengan keberangkatan dari Daop 9 Jember sepanjang Pasuruan hingga Banyuwangi.
Salah seorang warga Jember, Latifah mengaku sudah memesan tiket kereta pulang pergi (PP) api jauh-jauh hari saat libur panjang akhir pekan untuk pergi ke Jakarta karena berkunjung ke saudaranya.
"Saya dan keluarga sudah pesan tiket KA Pandalungan PP jauh-jauh hari karena memang sudah merencanakan libur panjang Isa Al Masih di Jakarta," ucapnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2024