Grup Rumah Sakit Kumpulan Perubatan Johor (KPJ) Healtcare  Malaysia berkolaborasi dengan Mayo Clinic yang merupakan pusat kesehatan di Amerika, untuk membidik pasar wisata kesehatan warga Indonesia yang cukup tinggi. 

Menteri Kesehatan Malaysia, Datuk Seri Dr Hj Dzulkefly Ahmad di Malaysia, Sabtu, mengatakan, kolaborasi layanan kesehatan dengan Amerika ini sebagai upaya meningkatkan inovasi, teknologi serta layanan kesehatan di Malaysia, yang kemudian bisa memberikan dampak kebaikan meningkatnya pasien Indonesia untuk berobat ke Malaysia.

"Dengan kolaborasi ini kami harapkan bisa memberikan suntikan terhadap medical tourism Malaysia dan privat healtcare di sini, yang pastinya akan mendapat limpahan kebaikan," katanya.

Presiden dan Direktur Pelaksana KPJ Healtcare, Chin Keat Chyuan mengatakan, tujuan utama Malaysia menggandeng layanan terkemuka di Amerika karena sebagai sarana edukasi, sebab KPJ Healtcare memiliki universitas sebagai layanan pendidikan, sehingga tidak sekadar fokus pada bisnis kesehatan.

Meski demikian, kata dia, kolaborasi dengan layanan kesehatan Amerika ini akan mendongkrak jumlah pasien, khususnya dari Indonesia, sebab akan meningkatkan kualitas KPJ Healtcare Grup.



Ia menjelaskan, KPJ Healthcare akan memanfaatkan pengalaman Mayo Clinic, sumber daya yang luas, dan praktik terbaik dalam meningkatkan keahlian dan keterampilan perawatan kesehatan di Malaysia.

"Saya percaya bahwa kami tidak hanya akan meningkatkan hasil pasien kami sesuai dengan
tujuan 'Care for Life' kami, namun juga berkontribusi pada negara. Seiring dengan peningkatan standar kami, kami juga mendorong kemajuan positif dalam industri layanan kesehatan di Malaysia," tuturnya.

Sementara itu, KPJ Healthcare mengoperasikan 29 rumah sakit di Malaysia, serta satu di
Bangladesh dan Thailand.

KPJ Healthcare juga memiliki 4 Pusat Perawatan Rawat Jalan yang berlokasi di Kuala Lumpur, Pahang, Perak dan Selangor. Dengan lebih dari 1.300 konsultan medis, KPJ Healthcare merawat lebih dari 3,3 juta pasien setiap tahunnya.

Sedangkan kerja sama dengan Mayo Clinic, masih dilakukan melalui dua rumah sakit spesialisnya, yakni KPJ Damansara Specialist Hospital (KPJ DSH) dan Rumah Sakit Spesialis Damansara 2 (DSH2).

Kerja sama ini, merupakan kali pertama dilakukan oleh RS Malaysia sebagai komitmen menetapkan standar baru untuk lanskap layanan kesehatan di negara tersebut.(*)

Pewarta: A Malik Ibrahim

Editor : Edy M Yakub


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2024