Lini usaha PT Wismilak Inti Makmur Tbk, Wismilak Filter, mencatatkan pertumbuhan penjualan bersih di kuartal ke-2 2023, yaitu sebesar Rp366 miliar, naik 192 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.

"Demi mendorong perluasan pasar, di tahun ini kami kembali hadir dalam eksibisi bertaraf internasional, World Tobacco Asia (WTA) di Surabaya, 21-22 September 2023," kata General Manager Wismilak Filter Wahju Sonnie dalam keterangan diterima di Surabaya, Rabu.

Bertempat di The Grand City Convex Convention Hall Surbaya, WTA dikenal di dunia Internasional sebagai eksibisi industri tembakau terkemuka di Asia Tenggara dan sangat dinantikan oleh para konsumen, pemasok, pelaku industri bahkan ekspertis tembakau untuk menemukan produk inovatif dan kesempatan memperluas cakupan pemasaran produk.

"Tahun lalu, kami fokus melakukan penetrasi pasar dan memperkuat brand awareness kami di industri filter. Hal tersebut telah kami lakukan dengan cermat. Tahun ini fokus kami adalah memproduksi ‘filter khusus’ yang ditargetkan untuk pasar high-end cigarette," ujarnya.

Aktualisasi dari target ini, perseroan telah melakukan penambahan fasilitas produksi. Hal ini selaras dengan strategi yang telah dicanangkan untuk tahun 2023 dan 2024.

"Hingga pertengahan 2023, kami telah melakukan penambahan mesin. Dan di awal 2024 nanti kami juga akan kembali menambah mesin berteknologi terbaru. Kami yakin, produksi filter yang telah ditargetkan tercapai," katanya.

Dengan penambahan tiga mesin produksi filter di tahun 2023 ini, perusahaan yakin dapat memenuhi target produksi filter hingga akhir tahun 2023, yaitu sebesar 6 miliar batang filter atau setara dengan 26 miliar batang rokok.

Perseroan juga optimis dapat mencapai pertumbuhan di pasar ekspor dengan pasar utama yang dibidik, yaitu Malaysia, Singapura dan Filipina.

Pewarta: Willi Irawan

Editor : Fiqih Arfani


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2023