Presidium Nasional Suporter Sepak bola Indonesia ( PNSSI) mengadakan jambore suporter tingkat Jawa Timur sebagai upaya untuk mewujudkan sepak bola yang lebih baik.
 
Ketua panitia jambore suporter Tirmizdi yang juga ketua suporter Kacong Mania mengatakan ini adalah keinginan lama yang dituangkan dalam kebersamaan melalui silaturrahim di Jambore.
 
"Kami sudah intens melakukan sosialisasi kebersamaan antarpendukung tim sepakbola atau suporter," katanya, Sabtu.
 
Ia mengatakan, kegiatan ini diawali dari Jawa Timur melalui suporter dari berbagai klub liga 1, liga 2, liga 3 yang mencoba merajut kebersamaan demi guyub rukunnya suporter di Indonesia khususnya di Jawa Timur.
 
"Kegiatan berlangsung pada 24-25 Juni 2023 di Pacet, Mojokerto," katanya.
 
Senada disampaikan Yoyok dari Deltamania selaku Sekretaris Jambore, yang mengatakan kegiatan ini lebih mengutamakan silaturahimndan menyamakan persepsi serta kebersamaan dalam mendukung setiap pertandingan di luar maupun di dalam kandang.
 
Selain itu, kata Yoyok, sebelum kompetisi diputar liga 1 liga 2 dan liga 3, pihaknya yang menjadi bagian dari kompetisi harus diberi sosialisasi dan edukasi.
 
“Sosialisasi dan edukasi tentang suporter ke depan bagaimana mendukung setiap pertandingan sesuai dengan peraturan perundang-undangan dan statuta baik PSSI, AFC maupun FIFA,” kata Yoyok.
 
Sementara itu Budi Tulus dan Tessy yang merupakan bonek (pendukung Persebaya) sangat mendukung dan mengapresiasi ajang silaturahmi antar pendukung sepakbola.
 
"Sudah saatnya suporter guyub rukun," katanya.
 
Tidak hanya para dedengkot suporter dari tim liga 1, para pimpinan suporter liga 2 dan liga 3 seperti LA mania atau pendukung berat Persela Lamongan, Sakera Mania dari Persekabpas Pasuruan turut mendukung dan siap membantu guyub rukunnya suporter Tanah Air, khususnya di Jawa Timur.

Pewarta: Indra Setiawan

Editor : Fiqih Arfani


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2023