Bima Perkasa Jogja menang meyakinkan atas RJ Amartha Hangtuah Jakarta dengan skor 83-67 di seri ketiga Liga Basket Indonesia, di DBL Arena Surabaya, Jawa Timur, Selasa.

Pelatih Bima Perkasa Jogja Efri Meldi mengatakan kemenangan yang diperoleh timnya merupakan hasil konsistensi yang ditunjukkan oleh para pemainnya, khususnya ketika membangun pertahanan.

"Hari ini kami coba konsisten untuk bertahan kita sepakat untuk itu semua," kata Efri seusai pertandingan.

Diharapkan konsistensi yang ditunjukkan para pemainnya hari ini bisa berlanjut ke laga-laga selanjutnya.

"Faktor (konsistensi) bisa membuat performa naik turun di lapangan," ucapnya.

Sementara itu, Pelatih RJ Amartha Hangtuah Jogja Antonius Ferry Rinaldo mengatakan Bima Perkasa Jogja bisa memanfaatkan sejumlah kesempatan yang akhirnya mampu berdampak pada hasil pertandingan.

"Mereka main sangat baik, terutama free throw. Pertahanan kita juga kurang baik, mereka bisa dengan mudah melakukan lay up. Masalah di three point juga, jadinya begini (kalah)," ujarnya.

Oleh karenanya, dia memastikan bakal langsung melakukan perbaikan sejumlah kendala yang dialami oleh timnya.

"Ada jeda sehari, saya berharap lubang itu segera dibenahi," ucap dia.

Pada kuarter pertama Bima Perkasa Jogja maupun RJ Amartha Hangtuah Jakarta langsung menerapkan permainan menyerang yang cepat. Namun, Bima Perkasa Jogja sanggup mencetak 21 poin atau lebih banyak 10 poin dari milik RJ Amartha Hang Tuah Jakarta dengan 11 poin.

Kuarter kedua berjalan RJ Amartha Hangtuah Jakarta yang tertinggal 10 poin mencoba mengejar defisit skor. Namun upaya itu masih belum berhasil, sebab kuarter tersebut berakhir dengan kedudukan 41-29 untuk keunggulan Bima Perkasa Jogja.

Pada kuarter ketiga RJ Aamartha Hangtuah Jakarta masih berupaya mengejar selisih perolehan poin. Sementara Bima Perkasa Jogja mencoba memperlebar jarak angka. Pertandingan pun berjalan cepst, kedua tim sama-sama bermain agresif.

Bima Perkasa Jogja bisa mengunci keunggulan poin 68-45 atas RJ Amartha Hangtuah Jakarta di kuarter tersebut.

Memasuki kuarter keempat, Bima Perkasa Jogja semakin tak terbendung. Kuarter tersebut ditutup dengan kemenangan Bima Perkasa Jogja atas RJ Amartha Hangtuah Jakarta dengan skor 83-67.

Pemain Bima Perkasa Jogja Cameron Jamal Coleman menyumbang 23 poin untuk kemenangan timnyas. Sementara pemain RJ Amartha Hangtuah Jakarta Ronnie Lee Boyce III juga mengemas 23 poin.

Pewarta: Abdul Hakim/Ananto Pradana

Editor : Fiqih Arfani


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2023