Pemerintah Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur bersama Baznas memberikan bantuan bedah rumah kepada warga kurang mampu di Desa Pabean,  kabupaten setempat.
 
Wakil Bupati Sidoarjo Subandi di Sidoarjo, Jumat, mengatakan bantuan bedah rumah tersebut diberikan kepada Ngatemi yang selama ini tinggal bersama dengan anaknya.
 
"Tempat tinggal tersebut tidak layak huni dan mengalami kerusakan cukup berat.Terlebih rumah tersebut dalam kondisi miring, jika hujan turun, air menggenang di dalam rumah," ucapnya.
 
Ia mengatakan bantuan bedah rumah tersebut akan dikerjakan dalam bulan ini supaya bisa segera ditempati dengan nyaman.
 
"Penerima program rehab rumah tidak layak huni adalah warga tidak mampu yang memiliki rumah dengan kondisi tidak layak," katanya.
 
Ia mengatakan dari usulan yang masuk, kemudian dilakukan survei lapangan dan selanjutnya dilakukan penyaluran bantuan.
 
Melalui program bantuan bedah rumah untuk masyarakat kurang mampu yang terus digulirkan, katanya, Pemerintah Kabupaten Sidoarjo melalui Basnaz yang memberikan persyaratan bagi setiap penerima.
 
"Salah satu syarat utama adalah harus punya sertifikat tanah atau rumah yang sedang ditinggali. Bukan rumah kontrakan, sewa atau dalam masalah. Tapi, harus rumah sendiri dan warga Kabupaten Sidoarjo," ucapnya.
 
Subandi berharap peran kepala desa hingga perangkat di bawahnya agar jemput bola dalam melakukan pendekatan kepada warga. Tujuannya, untuk memastikan setiap penerima berhak mendapatkan bantuan rehab dengan syarat yang sudah terpenuhi.
 
“Banyak rumah warga jika ada angin sedikit, bisa roboh dan mencelakai, bahkan menelan korban. Kades harus melihat warganya, apakah rumahnya rusak berat dan butuh bantuan apa tidak. Apalagi, hujan seperti ini, setiap kades harus punya tim, dan dia tinggal mengontrol kinerja timnya," katanya.
 
  Dia juga berpesan kepada Kades Pabean dan Camat Sedati untuk berkoordinasi dengan Baznas agar secepatnya rumah Ngatemi diperbaiki. Nantinya, diikutsertakan jaminan kesehatan gratis untuk satu keluarga serta bantuan sosial yang merupakan kategori warga tidak mampu.
 
"Saya meminta kepala desa untuk gotong royong, saling membantu tenaga untuk renovasi rumah beliau agar layak ditempati," tutur dia.

Pewarta: Indra Setiawan

Editor : Fiqih Arfani


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2023