Sejumlah ulama, santri beserta para relawan di Jawa Timur menggelar Sarasehan Kebangsaan di Bondowoso sekaligus deklarasi pernyataan sikap mendukung Prabowo Subianto sebagai Presiden periode 2024-2029.

Pada siaran pers yang diterima di Surabaya, sarasehan digelar di Pondok Pesantren Al-Ishlah Kecamatan Grujukan, Kabupaten Bondowoso, Sabtu.

Pimpinan Ponpes Al-Ishlah KH. Thoha Yusuf Zakaria saat membuka acara menyampaikan bahwa sosok Prabowo Subianto adalah orang yang ikhlas dan siap mengabdikan dirinya demi bangsa serta negara.

"Prabowo merupakan figur yang siap meninggalkan apapun di dunia, demi kepentingan bangsa. Bahkan berjuang dengan rakyat,” ujarnya.

Selain itu, Kiai Thoha menegaskan alasan mendukung karena Prabowo merupakan tokoh yang dikenal dekat dengan Ulama.

Sementara itu, dalam deklarasi pernyataan sikap juga dilakukan doa bersama mendukung Prabowo dan berharap Indonesia mampu menjadi lebih baik lagi. 

Sejumlah relawan yang hadir antara lain Relawan dari Barisan Relawan Tanah Air (Barata), Penjuang Pendukung Prabowo (Pendowo), tokoh lintas agama, Persatuan Purnawirawan Indonesia Raya (PPIR), dan beberapa perwakilan kelompok lainnya.

Pada kesempatan tersebut, tokoh lintas agama Pendeta Roland juga mengucapkan hal senada yaitu mendukung Prabowo yang dinilainya sebagai mantan patriot.

“Sehingga pasti hatinya ingin selalu mengabdikan untuk kepentingan bangsa dan negara,” katanya. (*)

Pewarta: Fiqih Arfani

Editor : Abdullah Rifai


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2022