Komunitas seniman Bengkel Muda Surabaya mengaktifkan kembali pementasan seni "Bulan Purnama", setelah sekitar dua tahun vakum akibat pandemi virus corona (COVID-19). 

Ketua Bengkel Muda Surabaya Heroe Budiarto menjelaskan pentas seni Bulan Purnama rutin digelar sebulan sekali di Kompleks Balai Pemuda Surabaya sejak 21 Februari 2018.

"Pementasannya rutin kami gelar setiap malam bulan purnama. Di antaranya menampilkan pentas monolog, musik akustik, kentrungan, baca puisi, cerita pendek atau cerpen, pidato budaya maupun obrolan rembuk kesenian," katanya saat dikonfirmasi di Surabaya, Senin. 

Namun kegiatan tersebut terhenti selama pandemi COVID-19. 

"Kami berniat mengaktifkannya kembali mulai hari Selasa besok, 18 Januari 2022, pukul 19.00 - 22.00 WIB. Tempatnya tetap di Kompleks Balai Pemuda Surabaya, yaitu di selasar Gedung Utama," ujarnya.

Menurutnya, pentas seni Bulan Purnama dinanti para sahabat sejawat pelaku dan pecinta seni baik dari Surabaya maupun luar kota. 

Untuk itu, Heroe menandaskan, pentas seni yang akan kembali rutin diaktifkan mulai besok, mengambil tema "Bulan Purnama Lagi".

"Kegiatan ini didukung oleh Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga, serta Pariwisata Pemerintah Kota Surabaya dan Unit Pelaksana Teknis Dinas Museum dan Gedung Seni Budaya," katanya. 

Pentas seni "Bulan Purnama Lagi", lanjut Heroe, akan digelar dengan menerapkan protokol kesehatan, mengingat pandemi COVID-19 masih belum berlalu. 

"Kami berharap di awal tahun 2022, di tengah pandemi COVID-19, pentas seni Bulan Purnama Lagi dapat menandai nafas kesenian di Kota Surabaya. Terlebih, seniman di kota-kota besar lainnya sudah mengawali dengan berbagai kegiatan kesenian," ucapnya.  (*)

Pewarta: Hanif Nashrullah

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2022