Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dan Wakil Wali Kota Surabaya Armuji memberilkan dukungan penuh kepada empat pemain Persebaya yang ikut memperkuat Timnas Indonesia pada ajang Piala AFF 2020. 

“Kami ingin timnas serta para punggawa asal Kota Surabaya memberikan yang terbaik pada babak final leg pertama Indonesia vs Thailand di Piala AFF 2020 malam ini,” kata Wali Kota Eri di Surabaya, Rabu.

Empat pemain Persebaya yang membela Timnas Indonesia adalah Rachmat Irianto, Rizky Ridho, Ricky Kambuaya, dan Ernando Ari Sutaryadi.

Wali Kota Eri berharap pemain Persebaya Surabaya bisa mewarnai dan memberi kontribusi Timnas Indonesia menjadi juara Piala AFF 2020.
 
Saat ditanya prediksi skor leg pertama Timnas Indonesia vs Thailand, Wali Kota Eri optimistis skuad Garuda bisa menang 2-0. 

Ia berharap Timnas Garuda bisa mencetak gol yang terbaik di pertandingan kali ini. "Insyaallah kami berikan yang terbaik buat Timnas Indonesia dan mari doakan bersama agar Timnas Indonesia juara. Garuda di dadaku," ujarnya.

Timnas Indonesia berhasil lolos ke final setelah menumbangkan Singapura dengan keseluruhan gol 5-3 pada babak empat besar. Sedangkan Thailand yang menjadi lawannya menghentikan juara bertahan Vietnam dengan skor 2-0.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Surabaya Armuji juga mendukung penuh Timnas Garuda pada leg pertama Piala AFF 2020 dan memprediksi Evan Dimas dkk menang tipis 1-0 atas Thailand.

"Saya yakin Timnas Indonesia bisa juara, meskipun berat. Potensi pemain asal Surabaya itu benar-benar baik di mata pelatih. Ini yang membanggakan bahwa Surabaya selalu melahirkan bibit pemain sepak bola berbakat," kata Cak Ji.

Pewarta: Abdul Hakim

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2021