Di tahun ke delapan kerjasamanya dengan BPJS Kesehatan, RS Siti Khodijah Sepanjang Muhammadiyah Sidoarjo meyakinkan komitmennya dalam memberikan pelayanan terbaik bagi pengunjung khususnya pasien Peserta JKN-KIS.

Wakil Direktur Medik RS Siti Khodijah Sri Widyaningsih menjelaskan sejak awal mula bekerja sama dengan BPJS Kesehatan dalam memberikan layanan kesehatan, RS Siti Khodijah diminta untuk tidak membedakan pasien baik umum maupun pasien peserta JKN-KIS yang sedang rawat jalan maupun rawat inap.

"Kami tidak ada perbedaan pelayanan baik dari sisi ruang rawat inap, performa dokter, perawatan dan penanganan pasien. Semua sama untuk memberikan pelayanan terbaik," jelas Nining, panggilan akrab dokter spesialis patologi klinik ini.

Seiring berjalannya waktu, RS Siti Khodijah terus melakukan perbaikan mutu dengan melaksanakan akreditasi rumah sakit yang mengasilkan predikat Rumah Sakit Terkareditasi Paripurna.

Perkembangan lain yang dilakukan oleh RS Siti Khodijah untuk memberikan pelayanan terbaiknya adalah pengembangan teknologi informasi.

RS Siti Khodijah mengembangkan sistem electronic medical record untuk pasien rawat jalan dan rawat inap, hal tersebut dilakukan untuk memudahkan penarikan data pasien.

Tidak terlewatkan juga informasi ketersediaan tempat tidur dan pengambilan nomer antrian berbasis teknologi informasi yang terintegrasi dengan aplikasi mobile JKN.

"Kami betul-betul bisa memberikan pelayanan terbaik sesuai dengan yang diakreditasikan, mulai dari mengutamakan kepentingan pasien, perbaikan performa, dan sebagainya," tegasnya.

Tidak hanya itu, RS Siti Khodijah juga memiliki empat layanan unggulan yaitu Layanan Trauma Centre Care, Heart Care, Intensive Care Dan Cancer Care.

Sebagai rumah sakit rujukan dari kecelakaan yang sering terjadi di wilayah Kabupaten Sidoarjo, Trauma Centre dapat dikatakan telah mumpuni memberikan pelayanan pada pasien.

Pada layanan Heart Care, telah terdapat layanan Cathlab yang telah dikembangkan sejak tiga tahun terakhir. Sedangkan Intensive Care RS Siti Khodijah dikembangkan untuk membantu pemerintah menurunkan angka kematian ibu dan bayi. Terakhir Cancer Care yang dapat diakses masyarakat untuk melakukan kemoterapi.

"Pada intinya, Insya Allah RS Siti Khodiah Sepanjang sudah siap untuk memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh masyarakat khususnya masyarakat Kabupaten Sidoarjo," tambahnya.

Terakhir, Nining berharap Program JKN-KIS dapat terus berjalan untuk memberikan jaminan layanan kesehatan terbaik bagi seluruh rakyat Indonesia. Dengan adanya jaminan layanan kesehatan, masyarakat tidak perlu lagi khawatir untuk mengakses layanan kesehatan ketika membutuhkan.

"Semoga Program JKN-KIS tetap berjalan dengan baik, klaim lancar dan terdapat peningkatan komunikasi bersama masing-masing pihak dalam penyelenggaraan program JKN-KIS ini," tutupnya. (*)

Pewarta: Indra Setiawan

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2021