Kapal motor (KM) Persada 10 terbakar di dok atau galangan kapal milik swasta di kawasan Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, kata pejabat kesyahbandaran. 
 
Kepala Kesyahbandaran Utama Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya Dwi Budi Sutrisno saat dikonfirmasi di Surabaya, Sabtu, belum dapat memastikan apakah kapal kargo itu terbakar saat sedang proses perbaikan. 
 
"Kejadiannya sekitar pukul 05.00 WIB tadi pagi," katanya. 
 
Di lokasi kebakaran terlihat sekitar sembilan unit mobil pemadam milik PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) III maupun dari Dinas Pemadam Kebakaran Pemerintah Kota Surabaya berupaya memadamkan api. 
 
Dia menandaskan penyebab kebakaran masih sedang diselidiki. Petugas pemadam kebakaran berhasil memadamkan api pada sekitar pukul 10.00 WIB. 
 
Sejumlah saksi mata menginformasikan ada beberapa korban yang mengalami luka bakar telah dilarikan ke rumah sakit terdekat di lingkungan Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya. 
 
Namun menurut Dwi tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.
 

Video dan Foto Oleh Didik Suhartono

Pewarta: Didik Suhartono

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2019