Kendati Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriah diperkirakan masih 15 hari lagi, jumlah penumpang kapal feri dari Pelabuhan Jangkar, Situbondo menuju Pulau Raas, Kabupaten Sumenep, Madura, terus bertambah dan bahkan mengalami peningkatan  cukup signifikan.

"Peningkatan jumlah penumpang yang rata-rata perantauan dari Pulau Bali yang akan pulang ke kampung halamannya di Pulau Raas, terdeteksi sejak 'H-20'," ujar Pelaksana tugas Kepala UPT Pelabuhan Feri Jangkar, Situbondo, Tri Wahyono di Situbondo, Jawa Timur, Rabu.

Ia menjelaskan, jumlah pemudik yang diangkut menggunakan KMP Satya Kencana rute Jangkar-Raas sebanyak 323 orang penumpang, sedangkan pada Rabu (15/5) pekan lalu jumlah penumpang sekitar 200 orang.

Artinya, menurut dia, jumlah penumpang dari Jangkar ke Pulau Raas, terus mengalami peningkatan sejak pekan lalu, karena sebagian besar warga masyarakat kepulauan Madura, itu memilih mudik lebih awal, karena selain khawatir tidak kebagian tiket kapal feti mendekati Lebaran, juga karena di tempat mereka bekerja di Pulau Bali kini sudah mulai sepi.

"Sejak beberapa waktu lalu hingga hari ini, kapal feri yang beroperasi hanya satu, yakni KMP Satya Kencana, sedangkan KMP Dharma Kartika masih dalam perbaikan (docking) di Surabaya. Namun Insya Allah besok sudah juga mulai beroperasi kembali," katanya.

Dalam pantauan, ratusan penumpang kapal feri tampak antre di depan loket untuk mendapatkan tiket. Mereka memilih mudik lebih awal juga ingin berlama-lama dengan sanak saudara di kampung halamannya pada moment Lebaran.

Satu per satu penumpang kapal feri rute Jangkar-Raas ini menyerahkan tiketnya kepada petugas jaga di pintu masuk dermaga, dan sejumlah polisi juga berjaga di pelabuhan guna pengamanan arua mudik Lebaran 2019. (*)

Video Oleh Novi Husdinariyanto
 

Pewarta: Novi Husdinariyanto

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2019