Pamekasan (Antaranews Jatim) - Sedikitnya 415 warga miskin di Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur menerima bantuan pemasangan listrik gratis dari PLN Area Pamekasan, Madura sebagai bentuk kepedulian perusaan listrik negara itu pada warga miskin.

"Ke-415 warga yang menerima bantuan pemasangan listrik gratis ini, selama tiga tahap," kata Asisten Manajer Administrasi dan Pelayanan PLN Area Pamekasan, Madura, Jawa Timur di Pamekasan, Rabu.

Tahap pertama dan kedua selama 2017, masing-masing sebanyak 160 kepala keluarga (KK) dan pada tahap kedua sebanyak 205 KK. Sedangkan bantuan tahap ketiga, sebanyak 50 KK.

"Untuk tahap ketiga kami gelar kemarin di Desa Konang, Kecamatan Galis, Pamekasan," ujar Hudono, menjelaskan.

Dengan demikian, sambung dia, maka jumlah total KK miskin di Kabupaten Pamekasan yang telah mendapatkan bantuan pemasangan listrik gratis sebanyak 415 KK.

"Jadi, mereka hanya membeli kWh-nya saja, sedangkan pemasangannya kita bantu secara gratis," ujarnya, menjelaskan.

Menurut Hudono, program bantuan pemasangan sambungan listrik gratis tersebut dari dana tanggung jawab sosial perusahaan, dan Lembaga Amil Zakat para pegawai PLN Area Pamekasan.

Rideh (40), salah seorang penerima bantuan pemasangan listrik baru gratis asal Desa Konang, Kecamatan Galis, Pamekasan mengaku, sangat senang dengan adanya program bantuan itu.

"Berkat adanya bantuan ini, kami hanya mengeluarkan uang sebesar Rp415 ribu saja untuk kWh 450. Biasanya, tidak cukup hanya dengan jumlah uang seperti itu," ucap Ridah.

Biaya pemasangan atau pemeriksaan instalasi daya 450 VA ditetapkan sebesar Rp40.000, 900 VA Rp60.000, dan 1.300 VA sebesar Rp95.000. (*)

Pewarta: Abd Aziz

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2018