Surabaya (Antara Jatim) - Kebakaran sebuah rumah di Jalan Petemon Kuburan 40 B Surabaya, Kamis, menewaskan seorang warga penghuni rumah tersebut, kata petugas Dinas Pemadam Kebakaran setempat. 

Korban teridentifikasi bernama Muhammad Ali, usia 87 tahun, di rumah itu tinggal sendirian.

"Saat kami tiba di lokasi, korban sudah diletakkan di ruang tamu oleh warga sekitar," ujar Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Pemerintah Kota Surabaya Chandra Oratmangun kepada wartawan di Surabaya, Kamis.

Menurut dia, warga sekitar berhasil memadamkan api di rumah korban seblum petugas Pemadam Kebakaran tiba di lokasi.

"Kebakarannya terjadi pukul 11.00 WIB, kami baru dikabari pukul 11.47  dan segera tiba di lokasi sekitar tiga menit. Saat itu api sudah dipadamkan warga," katanya.

Diperoleh keterangan, warga bergotong royong memadamkan api di rumah korban menggunakan pasir, kain (gombal) yang direndam air, serta menyiraminya dengan air menggunakan ember. 

Setelah api berhasil dipadamkan, lanjut Chandra,  warga menemukan korban sudah tak bernyawa di dalam kamar mandi.

"Kemungkinan korban sedang mandi saat kebakaran terjadi, lantas kehabisan oksigen akibat menghirup asap dari dapurnya yang terbakar," ujarnya.

Sumber kebakaran diketahui berasal dari dapur yang diduga bermula dari kompor. 

Chandra mengatakan di dapur itu korban masih menggunakan kompor tradisional, yaitu menggunakan kayu bakar dan arang.

"Kemungkinan korban sedang memasak lalu ditinggal mandi," katanya.  

Hingga saat ini petugas masih menyelidiki penyebab kebakaran. Polisi tampak mengumpulkan bukti-bukti dan menggali keterangan dari sejumlah saksi di lokasi kejadian.

Wahyudi, warga setempat, mengatakan korban yang sehari-harinya akrab disapa Pak Mat, berasal dari Bangkalan, Madura, Jawa Timur. 

"Anak dan cucunya sudah lama tidak tinggal di sini. Tapi kalau cucunya sering datang untuk mengantarkan makanan," ungkapnya. (*)

Pewarta: Hanif N

Editor : Chandra Hamdani Noer


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2017