Surabaya, (Antara Jatim) - Google membidik Usaha Kecil Menengah (UKM) yang dikelola wanita, sebagai bagian komitmen perusahaan itu dalam memajukan ekonomi Indonesia dengan memberikan layanan situs web gratis dari Google Indonesia melalui program "Womenwill".

Pemimpin Program Womenwill, Fibriyani Elastria di Surabaya, Senin mengatakan program ini bertujuan membantu wanita Indonesia meraih lebih banyak peluang ekonomi.

"Google menginisiasi terlaksananya konferensi Womenwill di lima kota, Jakarta Bandung, Surabaya, Semarang dan Denpasar, tujuannya untuk menghapus kesenjangan peluang ekonomi, sebab banyak wanita Indonesia ingin berbisnis namun tidak tahu harus memulai dari mana atau dengan cara apa," katanya.

Oleh karena itu, kata dia, dengan adanya program Womenwill diharapkan bisa membimbing komunitas wanita wirausaha untuk saling berbagi pengetahuan dan pengalaman dalam membantu berkembang dengan memanfaatkan teknologi.

Sementara itu, menurut laporan IFC tahun 2016 dengan judul “UKM yang dimiliki Wanita di Indonesia menunjukkan bahwa  51 persen bisnis mikro dan kecil di Indonesia dimiliki oleh wanita, tetapi hanya 34 persen bisnis ukuran menengah yang dimiliki oleh kaum wanita. 

Selain itu, 47 persen wanita pengusaha Indonesia jarang memanfaatkan teknologi, seperti komputer, dalam mengembangkan bisnis mereka.

"Dari beberapa studi, kami mengetahui bahwa bisnis yang hadir secara online tumbuh 80 persen lebih cepat dari bisnis yang masih offline," katanya. 

Oleh karena itu, Google berkomitmen dalam membantu UKM untuk membawa usaha mereka ke ranah digital dan membantu Indonesia untuk menjadi negara dengan ekonomi digital terbesar di Asia Tenggara.

"Kami telah mendukung lebih dari 700.000 bisnis online dan melalui Gapura Digital, kami akan membantu lebih banyak lagi masyarakat Indonesia untuk mengembangkan bisnis mereka dengan memanfaatkan kemampuan Internet”, tambahnya.(*)

Pewarta: A Malik Ibrahim

Editor : Tunggul Susilo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2017