Blitar (Antara Jatim) - Pelajar dari Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri Kepanjen Kidul, Kota Blitar, Jawa Timur, melakukan shalat gaib dan doa bersama untuk seluruh jamaah yang menjadi korban dalam tragedi lempar jumrah di Mina.

"Kami lakukan shalat gaib dan doa bersama ditujukan ke seluruh jamaah yang mengalami musibah," kata Kepala MTs Negeri Kepanjen Kidul, Kota Blitar Ahmad Mukromin di Blitar, Jumat.

Ia mengatakan, kegiatan doa bersama ini sengaja dilakukan guna meningkatkan kepedulian pada pelajar. Ia mengajarkan kepada siswa untuk bersikap peduli terhadap orang lain.

Ia juga berharap, seluruh jamaah haji bisa menunaikan ibadah haji dari awal sampai akhir dengan lancar. Mereka pun nantinya bisa pulang dalam keadaan sehat dan bertemu dengan keluarga.

Dalam doa bersama itu, seluruh pelajar melakukan shalat gaib di masjid sekolah. Setelah shalat, mereka juga menggelar tahlil bersama serta tahlil. Sejumlah foto yang terjadi saat lempar jumrah di Mina juga dipajang di sekitar masjid.

Para pelajar juga khusyuk mengikuti acara tersebut mulai dari awal sampai akhir. Setelah doa bersama selesai, para pelajar juga melihat berbagai macam foto tragedi saat lempar jumrah di Mina tersebut.

Shalat gaib dan doa bersama juga digelar oleh MTsN 2 Kediri. Shalat gaib tersebut berlangsung di Masjid Al-Azhar yang berada di lingkungan sekolah, di Jalan Sunan Ampel Kota Kediri.

Kegiatan tersebut diikuti oleh para siswa yang berasal dari kelas sembilan baik siswa laki-laki ataupun perempuan. Selain itu, sejumlah guru juga ikut bersama berdoa dengan para pelajar tersebut.(*)

Pewarta: Asmaul Chusna

Editor : Chandra Hamdani Noer


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2015