Magetan (Antara Jatim) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Magetan, Jawa Timur, mengerahkan sebanyak 150 orang untuk melakukan penyortiran dan pelipatan surat suara yang akan digunakan untuk Pemilu Legislatif 9 April 2014. Komisioner KPU Kabupaten Magetan, Poppy Marco, Kamis, mengatakan, 150 orang tersebut berasal dari warga sekitar yang diupah sebesar Rp75 per lembar surat suara. "Untuk pelipatan surat suara, kami melibatkan sebanyak 150 orang tenaga sewa. Kali ini surat suara yang disortir dan dilipat adalah surat suara DPR RI," ujar Poppy kepada wartawan. Menurut dia, jumlah surat suara DPR RI yang harus disortir dan dilipat sebanyak 563.268 lembar. Jumlah tersebut sesuai dengan banyaknya daftar pemilih tetap (DPT) pemilu legislatif di Magetan ditambah surat suara cadangan dua persen. Dalam proses penyortiran dan pelipatan tersebut, KPU Magetan menekankan agar para tenaga yang disewa tersebut teliti. Sehingga, surat suara yang tidak layak pakai tidak akan masuk dalam kotak suara. "Hal pertama yang harus dicek adalah surat suara tersebut benar-benar untuk DPR RI Dapil VII yang meliputi Magetan, Pacitan, Ngawi, dan Ponorogo. Selain itu, yang perlu diperhatikan adalah warna dari logo partai," tuturnya. Pihaknya hingga kini belum mengetahui jumlah surat suara yang rusak dan tidak layak pakai. Hal itu karena proses penyortiran masih terus berlangsung. Hasil sortiran sementara, para petugas menemukan sejumlah surat suara yang rusak. Di antaranya, sobek ataupun tertutup tinta untuk bagian logo partai dan nama-nama calon anggota legislatifnya. Poppy menambahkan, saat ini KPU Magetan juga telah menerima surat suara untuk DPRD Provinsi Jawa Timur. Proses penyortiran dan pelipatan akan dilakukan setelah surat suara DPR RI selesai dikerjakan. Sementara, persiapan lainnya untuk melancarkan pemilu terus dilakukan oleh KPU setempat. Di antaranya, pengadaan logistik lainnya dan perbaikan data pemilih. Adapun, jumlah terbaru DPT Pemilu Legislatif 2014 di Kabupaten Magetan yang telah ditetapkan oleh KPU setempat, mencapai 549.282 pemilih. (*)

Pewarta:

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2014