Dhaka (Antara/Xinhua-OANA) - Dua mayat ditemukan dan 15 orang belum ditemukan setelah satu perahu tenggelam di Sungai Padma di Bangladesh Barat, Sabtu malam (14/9), kata polisi dan regu pemadam pada Ahad.
Abdur Rahman, seorang pejabat dinas pemadam di Kabupaten Rajshahi, sekitar 256 kilometer di sebelah barat Ibu Kota Bangladesh, Dhaka, memberitahu Xinhua melalui telepon pada Ahad pagi satu feri yang kelebihan penumpang dan membawa 50 penumpang tenggelam di Sungai Padma, Sabtu larut malam, akibat cuaca buruk.
Rahman mengatakan sebanyak 35 penumpang berenang ke pantai, tapi 15 orang lagi belum ditemukan.
Ia menyatakan petugas pertolongan dari dinas pemadam mengeluarkan mayat seorang anak kecil dan seorang lelaki dari sungai yang airnya bergejolak tersebut.
Aliran air keras di sungai tersebut menghambat upaya pertolongan, kata Rahman, sebagaimana dilaporkan Xinhua --yang dipantau Antara di Jakarta, Ahad siang. Ia menambahkan petugas pertolongan menghentikan operasi pertolongan pada pukul 20.00 waktu setempat pada Sabtu.
Petugas pemadam khawatir arus kencang mungkin menghanyutkan mayat penumpang yang hilang ke arah hilir sungai.
Kecelakaan perahu dan feri sering terjadi di Bangladesh, tempat sebanyak 250 sungai bersimpangan. Feri masih menjadi sarana angkutan utama di negeri tersebut. Kebanyakan perahu penyeberangan itu seringkali mengangkut penumpang yang melebihi daya angkutnya.
Sedikitnya 112 mayat ditemukan setelah satu feri terbalik di Kabupaten Munshiganj di Bangladesh Tengah pada Maret 2012. (*)
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2013
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2013