Oleh Teguh Imam Wibowo Pontianak (Antara) - Kolaborasi antara grup musik Slank, Citra Scholastika dan Raisa akan membawakan 23 lagu dalam konser yang bakal digelar di Aston Pontianak Hotel & Convention Center, Selasa (25/6) malam. "Ini merupakan penampilan kembali Slank di Pontianak. Terakhir empat tahun lalu," kata drummer Slank, Bim Bim saat jumpa pers di Pontianak, Senin. Bimbim ditemani dua personel Slank lainnya, Kaka (vokalis) dan Ivan (bass). Selain itu, juga ada penyanyi cantik Raisa dan Citra Scholastika ikut menemani dalam jumpa pers tersebut. Pontianak merupakan satu dari delapan kota di Indonesia yang mendapat jatah penampilan Slank bersama enam penyanyi wanita. Empat penyanyi lainnya yakni Andien, Kikan, Dira Sugandi dan Giselle. Keempatnya tampil di kota yang berbeda. Menurut Kaka, selama ini Slank dikenal dengan musik yang beraliran keras ditambah fans yang fanatik. Ia tidak memungkiri, ada segmen penonton lain yang ingin menyaksikan penampilan Slank, namun masih enggan karena kesan "seram" yang muncul tentang musik rock and roll. "Di beberapa kota sebelumnya, ternyata ada penonton yang membawa anak kecil, orang tua," ungkap dia. Ia melanjutkan, konser kali ini dikemas di dalam ruangan untuk mengakomodasi permintaan penggemar yang ingin menikmati lagu-lagu Slank dengan suasana berbeda dan dapat berinteraksi lebih dekat. Citra Scholastika sendiri berjanji akan memberi penampilan spesial kepada penggemar Slank saat tampil besok. "Salah satu lagu yang akan saya nyanyikan, 'Anyer 10 Maret'," ujar Citra. Sementara Raisa, baginya Kota Pontianak merupakan yang pertama dari empat kota lain yang akan ia singgahi bersama Slank. Ia akan menyanyikan salah satu hits Slank, "Kirim Aku Bunga". Kaka berjanji, Slank tidak akan kehilangan "ruh" meski tampil "indoor". "Saksikan saja kami," ajak dia. Rizka Layla dari Image Dynamics, mengatakan, kali ini semua penonton akan diberi tempat duduk. Harga tiket dipatok dari Rp150 ribu sampai Rp500 ribu. Sebelum di Pontianak, Slank tampil di Banjarmasin, Manado, Gorontalo dan Balikpapan. Tiga kota lainnya, yakni Palangkaraya, Solo, dan Malang. (*)

Pewarta:

Editor : Tunggul Susilo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2013