Jakarta (Antara) - Majelis Tinggi Partai Demokrat akan menyelenggarakan rapat untuk membahas mekanisme penggantian Anas Urbaningrum yang telah mundur dari jabatannya sebagai Ketua Umum Partai Demokrat. Hal itu dikatakan oleh Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat, Gede Pasek Suardika, usai konferensi pers Anas Urbaningrum di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, Sabtu. "Pengganti Anas sebagai ketua umum akan dibahas pada rapat Majelis Tinggi Partai pada hari Minggu besok," katanya. Pasek Suardika menjelaskann bahwa pada rapat Majelis Tinggi akan membahas mekanisme penetapan pelaksana tugas (Plt.) pengganti Anas Urbaningrum sampai akhirnya menuju pada kongres luar biasa. "Majelis Tinggi yang akan membahas dan memutuskannya," katanya. (*)

Pewarta:

Editor : Chandra Hamdani Noer


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2013